BERITA TERBARU
BERITA TERBARU
PTS GENAP TA 2022/2023
Penilaian Tengah Semester (PTS) merupakan ujian yang diselenggarakan sekolah untk menilai capaian belajar siswa selama setengah semester. PTS memiliki bobot penilaian 25% bagi nilai rapor siswa.
Sesuai jadwal, SMP Negeri 1 Indralaya telah melaksanakan PTS genap tahun ajaran 2022/2023 pada 13 s.d. 17 Maret 2023. Jadwal PTS dapat dipilih sendiri oleh guru mata pelajaran menyesuaikan dengan jadwal mata pelajaran di setiap kelas.
Bentuk dan banyaknya soal juga disesuaikan dengan kebutuhan siswa. Beberapa guru tetap menggunakan kertas saat PTS. Namun, ada juga yang memanfaatkan teknologi dengan ujian secara daring.
Kepala Sekolah, Dra. Herlina, M.Si. menyatakan bahwa guru sebagai orang yang paling sering bersentuhan dengan siswa pasti mengetahui bentuk penilaian yang terbaik untuk mengukur kemampuan siswa di kelas. Beliau juga berharap lewat PTS akan terbentuk pribadi siswa yang tekun belajar, percaya diri, dan jujur.